Welcome to My Life and Inspiration

Welcome to My Life and Inspiration
i am a makeup enthusiast . I hope we can be good friends . follow me , and discover interesting information about makeup , motivation , and show the world of cosmeticology, and I am a business woman in the field of makeup. because makeup is my hobby. Influencer SEPHORAIDN FOLLOW ME IG : @yossisibarani10 / Twitter : @yossisibarani10 / path : Yossi LYDIA SIBARANI10 /

Selasa, 25 Desember 2018

Rangkaian Skincare Herborist dari Zaitun - Yossi Sibarani

HERBORIST NATURAL CARE , PRODUK LOKAL BERKUALITAS DAN NATURAL

Masalah yang sering terjadi , ketika terlalu lama berada diruangan ber AC atau di outdoor , kulit terasa kering, betul?
Untung Sejak dulu aku sudah tahu manfaat dari minyak Zaitun, selain dapat membuat kulit kering menjadi lebih lembab, minyak zaitun dapat membantu menjaga kadar minyak alami untuk kelembapan ekstra pada kulit , membantu mempertahankan kadar air di kulit untuk tanda-tanda penuaan dini, dan sebagai Antioksidan alami yang merawat kulit.
Pada Umumnya manfaat Minyak Zaitun sering kali digunakan sebagai bahan dasar untuk perawatan tubuh,  nah sekarang minyak zaitun sudah tidak di tuangkan hanya melalui dalam bentuk minyak, tetapi sudah dapat kamu temuin dengan berbagai bentuk produk perawatan, dan tidak hanya untuk perawatan tubuh, tetapi untuk perawatan wajah juga.Seperti pada rangkaian Zaitun Series dari HERBORIST natural care.



Terlihat dari packagingnya, herborist mengambil unsur alami dari bali dengan logo penari bali dan berlatar belakang sunset khas pulau dewata yang sangat indah.
Sebelum lanjut membahas lebih dalam manfaat dan produk apa saja yang aku dapat dalam rangkaian zaitun ini, Herborist dikelola oleh PT Victoria Care Indonesia yang memiliki pabrik di kota Semarang dan kantor pusat di ibukota, jakarta. Produk di dalamnya bukan hanya Herborist saja tetapi ada juga beberapa brand didalamnya , seperti dibawah .



Testimoni, Aku jarang sekali menggunakan Body Lotion, karena menurutku menggunakan body lotion itu cukup menyita banyak waktuku, karena harus menunggu body lotionnya menyerap dengan sempurna dan tidak lengket , jadi jangan heran jika wanita jarang sekali menggunakan body lotion. Tapi, Jujur saja di rumah aku memiliki beberapa body lotion, tapi tidak ada yang cepat menyerap seperti body lotion ini.

Sampai saat ini aku
Foto by google
pun sudah menggunakan ke empat produk Herborist Series Zaitun, dan sampai saat ini aku sangat suka dengan semua produk ini, dan ke empat produk ini menurutku sesuai dengan apa yang diklaim. Nah, buat Kalian yang memiliki kulit yang sensitif kalian tenang saja , karena Herborist terbuat dari bahan alami, dan pastinya akan aman digunakan . Oiya, untuk aromanya enak banget loh ! .Sebelumnya aku sudah menggunakan produk herborist, aku sampai Repurchase produk ini,
( Foto Hand Cream Herborist Banana )
Hand cream ini sangat sangat bikin aku jatuh cinta, selain menyerap dengan baik, aromanya bikin relax, dan ukurannya banyak banget , bikin kulit tangan kita lembut, dan jangan tanya harganya karena harganya terjangkau bangeetttt banget. Kalau nggak salah under Rp.20.000 ribuan deh.



Okay kembali lagi dengan produk yang mau aku review, disini aku akan jelasin Body Lotion yang menjadi Highlight Review aku kali ini.
KLAIM :
Herborist Body Lotion Zaitun : Kandungan minyak zaitun yang terdapat pada Body Lotion ini dapat menutrisi kulit , melembabkan, dan menghaluskan kulit. Selain itu produk ini juga memiliki kandungan whitening yang dapat membuat kulit tampak lebih cerah dan terdapat kandungan UV Filter untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari, serta diperkaya dengan vitamin E


KEMASAN :
Kemasannya sangat praktis karena berbentuk pump. Di bagian aplikatornya juga terdapat capitan penahan pump, jadi nggak akan mudah bocor atau tumpah jika kamu bawa untuk travelling. Kemasan botolnya juga berwarna hijau bening, dan bukan terbuat dari kaca untungnya . Walaupun lebih mewah jika berbahan kaca tapi akan sangat bahaya jika kesenggol akan pecah dan tidak aman jika dibawa untuk berpergian. Dibagian belakang kemasan terdapat informasi lengkap beserta dengan expired date, komposisi, informasi produksi, dan no POM.
Untuk aromanya aku suka banget, seperti sedang berada di ruangan Spa body di bali . Membuat pikiran ku yang penat karena kerjaan menjadi relax dengan aroma-aroma therapi seperti ini. Untuk teksturnya lembut dan ringan banget dan mudah sekali menyerap.
CARA PENGGUNAANYA :
-          Tuangkan produk ke telapak tangan secukupnya
-          Usapkan secara merata pada seluruh tubuh ( tidak digunakan untuk wajah ).

Gunakan secara rutin setelah mandi, sebelum tidur, atau saat dibutuhkan terutama pada bagian kulit yang sangat kering seperti siku tangan dan tumit kaki.
Ada baiknya setelah mandi ( setelah menggunakan Body Wash Herborist ), kalian rutin menggunakan Body Lotion ini agar mendapatkan hasil yang maksimal. Hail yang kalian dapat seperti ; Kulit kita menjadi lembut, kulit kita ternutrisi, dan kulit kita juga menjadi kaya akan vitamin E.
HARGA :
Untuk harga 1 botol Body Lotion berukuran 145ml, body lotion ini dibandrol seharga Rp. 17.000-, sangat terjangkau bukan ? Dan produk ini tersedia juga di indomaret atau supermarket –supermarket kesayangan anda.

Untuk info lebih lanjut mengenai produk Herborist dan produk lainnya , kalian bisa klik link dibawah ini :

See you di artikel selanjutnya yah J

-          Yossi Sepriani Sibarani

Rabu, 21 November 2018

[ NEW ] REVIEW LIP CREAM ALEYSIA [ KEITHIA dan ALEDAIT - Yossi Sibarani



Hi beauties, aku kembali lagi dengan review Lip Cream yang baru launching tahun ini.
 So siapa yang excited ??
Hokay, Kali ini Lip Cream yang aku bahas dari Local Brand guys.
Yup, lagi lagi lokal brand membuat dunia kecantikan lebih berwarna yah..
Brand Lip Cream yang akan ku bahas ini dari Aleysia, dan shade yang akan aku bahas sementara hanya dua shade saja, karena aleysia ini baru banget menetas sekitar bulan oktober dan mereka mengawali dengan melahirkan 2 shades Lip Cream dengan Nama Shade yang unik, yaitu 01 KEITHIA, dan 02 ALEDAIT.



Tapi don’t worry guys buat kalian yang kepo dengan Brand Aleysia , sebentar lagi mereka akan mengeluarkan 3 warna shade terbarunya yang totalnya menjadi 5 shade.
Untuk warna Lip Cream Aleysia yang aku punya cenderung lebih ke Nude Coral


Kiri ( 02 Aledait ) Kanan ( Keithia )

Kiri ( 02 Aledait ) Kanan ( Keithia )

01 KEITHIA

02 ALEDAIT

Warna Kedua Lip Cream ini tampak mirip tapi ternyata tidak sama loh, untuk yang shade 01 KEITHIA Lip Cream ini cenderung lebih ke Cokelat campur warna Orange, yang dimana lebih gelap dibandingkan shade ALEDAIT . Sedangkan ALEDAIT lebih muda dan tampak lebih terang .
Nah Buat kamu yang mempunyai kulit lebih gelap atau sawo matang, shade KEITHIA sangat menyelamatkan kamu banget, karena KEITHIA sangat cocok untuk kulit yang agak sawo sedangkan ALEDAIT sangat cocok untuk jenis kulit yang lebih cerah.
Dan satu lagi, jika kamu memiliki bibir cenderung agak gelap, aku sarankan kalian menggunakan Lip Cream Aleysia shade “ ALEDAIT “ lebih banyak , agar menutupi pinggiran bibir kamu yang gelap.
Kita akan bahas lebih lanjut untuk kedua shade ini, yang pertama :

PACKAGING



Aplikatornya pipih sehingga dapat mempermudah lip cream untuk di applikasi

Untuk packagingnya sama seperti bentuk lip cream yang biasanya pernah kalian lihat, dengan tutup aplikator berwarna putih susu dengan corak daun pada bagian bawah packaging lip cream, yang membuat packaging Lip Cream Aleysia menjadi sangat cute dan menggemaskan .
Aku sendiri tidak tahu apa arti daun yang ada pada logo Aleysia, Cuma kalau dikira-kira mungkin arti daun pada logo lip cream adalah daun mint, karena lip cream ini yang aku rasakan ada sensai dingin dan wangi mint gitu..

KLAIM dan INGRIDIENTS


Untuk Klaim dari brand Aleysia adalah , bahwa lip cream ini matte dan longlasting.

TEKSTUR

Untuk Tekstur dari lip cream ini lembut banget, dan ngga bikin bibir kering . Dan juga ada sensai dingin dan ada aroma mint nya yang enak banget.
Untuk Pigmentasinya menurut aku sangat cukup menutupi bibir aku yang gelap.Soal transfer atau nggak ? jawabannya cukup transfer guys, jadi walaupun matte ngga sampai ngga berbekas saat kamu minum air putih di gelas, tapi happy nya lip cream ini nggak menghilang banget saat kamu bawa makan.

HARGA dan Akun Instagram Aleysia


Untuk harga normal Rp 95,000 , Tapi tenang aja guys Aleysia lagi adain discon 30% up to.
Jadi sekitar 77,000 an untuk shade Aledait dan Keithia. 
Bisa cek di Akun Instagram mereka [ KLIK DISINI ].

Kesimpulannya BUY or BYE ?

Menurut aku BUY karena selain terjangkau harganya , aku juga suka dengan warna shadenya yang natural dan warna-warna kalem. Jadi bisa banget dipakai untuk sehari-hari.

Thank you udah mampir, please visit my Instagram @yossisibarani10.
See you di postingan berikutnya yah ..






Kamis, 01 November 2018

Review - AVIONE [ Produk Baru ]


 

Hai ladies,

Kalian tahu kan, Setiap tahun JCC Senayan selalu mengadakan pameran besar-besar yang selalu membuat banyak sekali semua kalangan tidak mau melewatkan kesempatan terbaik itu .

Setiap pameran pasti ada saja promo-promo yang super menggiurkan, yang tidak pernah di temui di counter-counter manapun.

Kebetulan Pameran Cosmobeaute ini jatuh pada tanggal 11-13 Oktober 2018, dan aku berkesempatan datang pada hari akhir pameran berlangsung. Tgl 13 oktober sore saat itu benar-benar macet dan membingungkan sekali  jika kalian ingin masuk ke JCC, karena saat itu diadakan juga acara penutupan ASIAN PARA GAMES 2018 di GBK yang dimana berdekatan dengan JCC .

Alhasil 2 jam aku muter2 untuk dapat masuk ke JCC pintu 8. Okey aku tidak akan meneruskan curhatan aku mengenai susahnya masuk jcc, tapi aku mau membahas dan mereview Brand lokal yang kembali hadir dengan nuansa kosmetik kekinian, yang pastinya tidak kalah saing dengan brand lain.

AVIONE yang memiliki nama perusanaan PT.Avione Surya Cemerlang – Sidoarjo - Indonesia memiliki identik warna ungu yang menjadi ciri khas brnad Avione.

Brand Avione menurutku cukup lengkap , dari skin care, hingga produk kosmetik yang harganya sangat terjangkau ..

Sebelumnya aku sudah menggunakan Liquified Longwear Lipstick / Lip Matte Avione dengan shade 01 TYLOR , sebagai Lipstic di saat Resepsi Adat Batak pernikahan ku tgl  15 September 2018 yang lalu. Pertama kali aku memakai Lip Cream ini First Impression ku adalah “ Warnanya pigmented “ .( Cek my akun instagram ).

Nah, seneng banget saat pameran AVIONE kemarin untuk Lip Cream nya lagi discon buy 1 get 1 ( dengan harga Rp 60,000 dapat 2 ). Untuk harga aslinya ( diluar pameran Rp 75,000 untuk harga 1 Liquified Longwear Lipstick ).





Untuk Varian Lip Cream tersedia dalam 9 warna ( Tylor, Candice, Posh, Alba, Quinn , Dolce, Miranda, Marsha , Emma )


Warna – warna dari Lip Cream Avione cukup Pigmen dan intens , hanya sekali oles warnanya langsung keluar .

Selain itu kelebihan dari Lip Cream ini mengandung Jojoba Oil dan Sunflower Seed Oil untuk menutrisi kelembaban bibir.

Lip Cream ini juga terasa ringan di bibir loh, walaupun dia Lip Cream tidak membuat bibir menjadi pecah-pecah. Dan lagi Lip Cream ini mengandung UV Protection dan Vitamin E.




Kemudian bukan hanya Lip Cream Avione saja yang menjadi incaran ibuk-ibuk saat pameran berlangsung, namun ada juga Waterproof Liquid Liner, Mascara, dan Two way cake Whitederm .



Eyeliner dalam bentuk kuas yang kecil dapat memudahkan kita untuk membuat wing liner yang membuat tampilan kita pasti berbeda .

Waterproof Liquid Liner ini tersedia dalam 2 warna ( Black & Blue ). Eyeline ini bekerja cukup cepat kering ktika dipakai jadi positive nya kita nggak perlu nunggu terlalu eyelinernya kering. Aku cukup senang karena Eyeliner ini cukup Intens warnanya dan yang paling aku suka hasil akhirnya waterproof , tahan lama dan nggak perih di mata ku yang sensitive, karena Liquid Eyeliner ini mengandung Babasu Extract sebagai pelembab pada kelopak mata. Jadi aman dipakai buat kalian yang matanya suka sensitive.



VOLUMIZING WATERPROOF MASCARA

Kalau aku ke kantor paling nggak bisa kalau nggak menggunakan mascara, karena mascara bisa bikin mata aku lebih hidup. Mascara ini tersedia dengan 2 warna ( Black & Blue ) , sama seperti Liquid Eyeliner diatas. Dan untuk kandungannya juga sama tidak membuat perih di mata karena mengandung Sunflower Seed Oil sebagai Nutrisi yang melembabkan bulu mata. Dan mengandung Vitamin E. Jadi selain bisa membuat bulu mata menjadi lentik dan tebal , juga bisa memanjangkan bulu mata dengan natural . Dan Mascara ini juga waterproof , buata kalian yang sehabis sholat takut menggunakan mascara karena takut luntur mascaranya, kalian cobain deh mascara ini, dan share pengalaman kalian di kolom komentar yah J.


Yang terakhir aku akan mereview Two way cake whitederm yang juga menjadi salah satu best seller dari Brand Avione ini .




Two way cake ini memiliki 3 varian shade warna yang dapat menyesuaikan jenis dan warna kulit kamu .

( Natural, Medium, dan Beige )

Yang aku punya adalah yang warna natural,

Kalau kalian pekerja kantoran yang super duper sibuk, kalian nggak semper menggunakan foundation kalain bisa menggunakan two way cake sebagai penampilan yang flawless dan natural secara alami.

Karena two way cake ini sangat ringan dan cocok dipakai sehari-hari loh, selain itu two way cake ini mengandung vitamin C sehingga kulit wajah lebih cerah alami, cocok untuk tampilan yang natural.

Sangat disarankan jika kalian berusia kurang dari 25 tahun , kalian seorang remaja bisa loh menggunakan two way cake ini , karena hasilnya bener-bener ringan diwajah.
Produk Avione cocok untuk semua kalangan, selain sudah terbukti aman dan halal ,cocok juga untuk pengguna hijab. Dengan warna-warna fresh muslimah indonesia jangan sampai ketinggalan yah J.

Where to buy :

Kalian bisa mendapatkan Produk Avione di toko kosmetik DAN-DAN, dan kalau untuk online kalian bisa membelinya di shopee.co.idavionebeautyofficial .

Untuk info lebih lanjut kalian bisa cek di webside www.avionebeauty.com .


See you next time,

Yossi Lydia Sibarani

Kamis, 11 Oktober 2018

Kenapa Penting Investasi Sejak Dini ??


Sejak menikah 15 September 2018 yang lalu, aku dan suami kepikiran untuk investasi dana pemasukan kami dengan mengajukan asuransi untuk masa depan yang lebih tenang.

Kenapa aku katakan untuk masa depan yang lebih tenang, karena kebayang kan kalau habis nikah apalagi aku belum mempunyai baby pengeluaran untuk dua orang lumayan menguras dana , apalagi kalau nantinya aku dikaruniakan Tuhan baby, semakin banyak pengeluaran kan ?
Nah, untungnya bertemu dengan teman sesama profesi blogger yang menginvestasikan sebagian dana gajinya untuk diasuransikan . Alasan teman ku menggunakan asuransi adalah untuk menghindari sesuatu hal yang tidak diinginakan yang tidak bisa di handle dengan dirinya sendiri .


Prudential baru saja mengeluarkan Produk Baru berupa :
1. Prulink Generasi Baru ( PGB )
2. Prulink Syariah Generasi Baru ( PSGB )
Jadi Prulink Generasi Baru ( PGB ) dan Prulink Syariah Generasi Baru ( PSGB ) adalah solusi asuransi jiwa terkait investasi yang inovatif dari Prudential Indonesia yang memberikan perlindungan jiwa seklaigus alokasi investasi positif sejak tahun pertama dengan 3 keunggulan .


Yaitu :
1. PRUbooster Proteksi, terdapat pilihan untuk meningkatkan perlindungan dengan PRUbooster proteksi
2. PRUbooster Investasi dan Alokasi investasi positif untuk premi sejak tahun pertama
3. Pilihan Asuransi Tambahan, terdapat pilihan manfaat asuransi tambahan yang luas.
Untuk aku yang baru menikah dan belum memiliki baby ( one day i have the baby  ) , kesempatan ini cukup membuat aku berlegah , sehingga pengeluaranku dan suami jelas dikemanakan uangnya. Dan dana yang kami masukan hasilnya ada untuk kami berdua juga .
Untuk kalian yang bingung butuh ngga sih investasi atau memiliki asuransi , apalagi seperti aku yang baru banget menikah , kalian bisa klok link di bawah ini untuk penjelasannya yang lebih lengkap.
 https://www.prudential.co.id/id/our-products/product/prulink-generasi-baru/
Karena setiap orang kebutuhannya berbeda – beda, dan dalam kehidupan selalu ada saja biaya-biaya tak terduga .
Karena Prulink Generasi Baru dan Prulink Syariah Generasi Baru “ Investasinya makin lama makin jadi. Proteksinya sehat sekarang, aman sampai nanti “

Thanks,
Yossi Sepriani Sibarani



Rabu, 03 Oktober 2018

[ REVIEW ] NEW SENKA All Clear Water - YOSSI LYDIA SIBARANI



Tahun ini, Selain Senka mendatangkan Senka Perfect Whip akhirnya Senka meluncurkan dua micellar water terbaru yang bernama All Clear Water. Selain dapat membersihkan wajah dari kotoran, produk ini mengklaim dapat menutrisi kulit. Penasaran mengenai produk ini, yuk simak review lengkapnya !



Sebagai sekretaris yang bekerja selalu berhadapan dengan bos besar,  pekerjaan saya menuntut saya untuk tampil selalu harus fresh dan tampil cantik . Bermain-main dengan produk  makeup jika wajah tidak dibersihkan tidak baik dan benar maka akan menimbulkan masalah-masalah yang berkepanjangan pada wajah saya. Nah untuk mengatasi semua masalah kulit wajah seperti kulit kusam, berjerawat dan mencegah timbulnya masalah baru, saya pun selalu membersihkan makeup secara double cleansing.

Sehabis pulang kantor , hal pertama yang saya lakukan untuk membersihkan riasan pada wajah saya, adalah menggunakan Micellar water. Jujur saja,  saya memiliki kriteria tertentu dalam memilih skin care , karena bagaimanapun juga diri kita sendirilah yang lebih paham kondisi kulit wajah kita. Untuk Micellar Water saya mengharapkan dapat membersihkan wajah secara tuntas dari produk-produk yang menempel pada wajah, hasil akhir yang lembut, tidak terasa pahit dan tidak perih ketika sedang membersihkan wajah dengan Micella Water. Karena yang sudah-sudah Micellar Water yang saya coba pada umumnya selalu saja terasa pahit dan perih di mata, dan saya juga mencari Micellar water yang dapat meminimalis kilangan minyak pada wajah saya dan yang paling terpenting adalah dapat menutrisi wajah saya.



Untungnya Senka All Clear Water tidak seperti itu, Dengan bahan utama terbaik dari jepang, yaitu Uji Green Tea dan Fuji Sakura Essense, keduanya akan membantu mengabulkan apa yang saya butuhkan.
Bahan utama :
Fuji Sakura Essence : Dipercaya bisa membantu memudarkan bintik hitam pada wajah, sehingga wajah lebih terlihat cerah.
Uji Green Tea : Tinggi anti oksidan. Formula menyegarkan kulit bebas minyak dan tidak mengkilap lebih lama.




SENKA All Clear Water hadir dalam dua varian yang sesuai dengan , yaitu Anti-Shine dan Vibrant White. Kedua varian ini memiliki kandungan white cocoon essence yang berfungsi untuk memperbaiki sel kulit sekaligus mempercepat regenerasi kulit agar tetap kencang. Selain itu Senka All Clear Water juga mengandung hyaluronic acid yang mampu menjaga hidrasi pada kulit. Jadi inilah yang membuat kulit saya tetap lembab setelah mengunakan micellar water ini. Bebas dari kandungan parfum, oil, alkohol dan pewarna.

Lalu ada pertanyaan, apa perbedaan dari kedua varian tersebut :
·         Anti-Shine cocok digunakan oleh pemilik kulit kombinasi hingga berminyak , cocok untuk membersihkan makeup sehari-hari yang ringan. Diformulasikan dengan uji green tea essence, anti oksidan kuat yang berasal dari jepang, Senka All ClearWater membantu memberikan perlindungan kulit daru radikal bebas, pneyebab kulit wajah cepat menua, berminyak dan kusam. Selain itu Variant Anti Shine dapat memberikan tampilam wajah lebih segar dengan efek matte lebih lama.
·         Vibrant White cocok digunakan oleh pemilik kulit normal hingga sensitif. Diperkaya dengan kandungan formula Fuji Sakura Essence ( Sakura Lead Extract dan Licorice ) yang bermanfaat untuk membantu mengontrol produksi melanin, memudarkan bintik hitam dan warna kulit yang tidak merata sehingga kulit tampak cerah alami.
Extract bunga sakura yang digunakan berasal dari desa Oshino, sebuah desa di kaki Gunung Fuji yang terkenal akan 8 kolam mata air yang berasal dari lelehan es gunung Fuji dan disebut sebagai “ Spring of the God “ karena airnya yang sangat murni dan jernih. Sehingga bunga sakura dari area ini dikenal indah dan berkualitas tinggi.
REVIEW :

BEFORE
AFTER 

Kesan pertama dan pendapat yang saya rasakan pada pemakaian pertama kali Senka All Clear Water adalah, saya suka dengan semua yang di klaim oleh Senka, karena yang di klaim semuanya sesuai dengan apa yang di katakan .Seperti yang dimaksud menutrisi wajah, Senka All Clear Water bener-bener membuat wajah aku terasa lebih segar dan lembut, lalu yang aku suka micellar water ini tidak terasa perih di mata dan tidak terasa pahit. Untuk maskara yang waterproof aku sarankan kalian pakai baby oil dulu, lalu bersihkan dengan micellar water ini untuk mendapatkan hasil yang lebih baik. Untuk pemakaian sehari-hari saya biasanya menghabiskan kapas sebanyak 2-3 kapas, namun jika hanya sekedar memberi rasa segar di wajah, saya hanya menghabiskan 1 kapas.

Kemasan dan Aroma :
SENKA All Clear Water hadir dalam kemasan flip top bottle berisi 230ml. Menurut saya Ukurannya cukup besar sehingga cocok untuk pemakaian sehari-hari. Namun, dalam waktu dekat akan ada varian ukuran yang lebih kecil, yaitu 70ml cocok untuk dibawa traveling. Untuk Aromanya sendiri Senka All Clear Water tidak memiliki aroma yang aneh-aneh.



Saat ini, SENKA All Clear Water sudah tersedia secara online di Sociolla dengan harga Rp.158.000. Jika kalian ingin membeli saat sedang jalan-jalan ke mall ( Beli secara Offline ), Senka All Clear Wate rdapat ditemui di Watsons, Century, AEON Supermarket, dan Grand Lucky.

Sekian review dan kesan pertama saya menggunakan SENKA All Clear Water, jika kalian ingin membeli produk ini atau produk-produk lainnya yang ada di sociolla secara online dan ingin mendapatkan potongan harga, kalian bisa menggunakan Kode saya SBNLA1OG dan kalian akan mendapatkan potongan sebesar 10%, lumayan banget kan J .

Visit My Instagram : @yossisibarani10 



Sabtu, 29 September 2018

KIEHL’S NATURE’S PLAYGROUND GRAND INDONESIA - YOSSI LYDIA SIBARANI

Hai Guys…

Beberapa minggu yang lalu, aku dan temen-temen dari Beauty Journal menghadiri Event Kiehl’s yang bertema playground yang dilaksanakan di Grand Indonesia.

Kiehl’s merupakan brand Skincare yang sudah terbukti bahwa Kiehl’s mengandung bahan-bahan alami yang sangat baik untuk merawat dan membuat kondisi kulit menjadi lebih baik setalah rutin menggunakan rangkaian treatment skincare dari Kiehl’s .
Kiehl's mengandalkan perpaduan bahan-bahan unik yang berkhasiat dalam perumusan produk kiehl's sejak 1851. Sesuai dengan tradisi farmasi kiehl's secara ilmiah diformulasikan untuk melindungi kulit dari kerusakan dan membantu mempertahankan kelembapannya.

Nah Sebelum acara seru-seruannya dimulai , kita ada pembagian kelompok yang masing-masing dibagi menjadi 6 anggota dalam 1 kelompok.


Jadi setiap kelompok akan mengelilingi pos-pos yang sudah disediakan dengan menggunakan peta, disetiap pos-pos tersebut selalu ada produk kiehl’s yang bisa dijadikan referensi skincare sesuai dengan jenis kulit kalian…


Acara dimulai dengan kata sambutan dari pihak Brand Kiehl’s dan Mba Mira pihak dari Beautyjournal, selanjutnya kita mulai dengan Konsultasi , konsultasi ini nggak sembarang konsultasi loh, karena langsung di tangani oleh pakarnya dalam memberikan solusi untuk masalah kulit kita.


Setelah kata sambutan dari pihak Beautyjournal dan Kiehl's selesai, aku bertanya ke pakar/ahli skincare produk Kiehl's mengenai kondisi kulit wajahku, dan permasalahannya hanya minyak yang berlebih .. Aku sudah mencoba dengan berbagai facial foam yang bisa menahan minyak tetapi masih saja berminyakan, memang selama kita hidup di ASIA yang iklimnya tropis, jangan mimpi wajah kita akan kering dan tiba-tiba tidak akan berminyak hahahaha.. akan tetapi aku disarankan oleh ahlinya untuk rutin menggunakan serum yang mengandung kandungan untuk mengurangi kadar minyak .

Cek kondisi skin 
Dengan diadakanya Kiehl's Nature's Playground di Grand Indonesia, suasana have fun ini sangat terasa menyenangkan..
Sejenak aku merasa seperti kembali ke masa anak-anak, yang dimana saat masih kecil tidak memiliki masalah-masalah yang berat pada wajah...
Nature's Playground terdiri dari beberapa permainan yang dapat dimainkan dari semua usia , setiap permainan juga diberikan nama yang sesuai dengan nama kandungan utama dari produk Kiehl's tersebut yang menjadi produk yang banyak diminati oleh konsumen .


Prosotan penuh dengan buah jeruk

Permainan prosotan ini seperti yang kalian lihat, samping kanan dan kiri memang banyak sekali jeruk . Dan ini sangat seruu guys...

Tidak hanya prosotan orange ini saja yang bisa kamu mainkan, tapi masih banyak lagi.
Dan tidak hanya itu, disetiap arena permainan selalu di dampingi oleh pakar skincare.
Jadi sambil bermain , kita bisa mencoba produk Kiehl's secara langsung dan bisa langsung mendapatkan solusi untuk mengatasi kulit saat itu juga.




Bukan hanya konsultasi saja, setelah kita selesai konsultasi permasalahan masalah kulit kita, selanjutnya kita akan diberikan solusinya, yang cocok untuk kulit kita apa saja..
Jujur saja, selama aku mengenal makeup, aku jarang peduli dengan kesehatan kulit. Tapi semakin bertambahnya kemajuan dunia makeup , produk skin care juga semakin banyak. Dan menurut aku kemajuan itu sangat baik, karena selain kita harus memikirkan penampilan , kita sebagai wanita juga harus memikirkan kesehatan kulit wajah, apalagi buat aku yang dituntut harus menggunakan make up setiap hari, kebayang kan muka kita di tutupi oleh produk makeup dan produk make up itu menempel di wajah kita bisa hampir 8 jam ( standart jam kantor ), kalau keadaan kulit wajah tidak dipikirkan , apa jadinya ? pasti akan banyak masalah seperti jerawat yang menumpuk, kusam, kulit wajah kurang nutrisi dll. 


Jadi, sebelumnya aku sudah menggunakan powerful-Strength - Line- Reducing Concentrate dri Kiehl's dan sejauh ini aku cocok dengan produk ini. Porduk ini semacam Serum vitamin C yang cocok banget untuk membuat wajah kalian semakin lembab , kenyal dan ternutrisi dan dapat menyamarkan garis atau kerutan pada wajah.

Kiehl's Powerful-Strenght-Line-Reducing Concentrate


Di Kiehl;s Nature's Playground , kita bisa mendapatkan sampel gratis dan menikmai berbagai hadiah dari Kiehl's.
Seperti Filosofi " Try Before You Buy ", yang artinya , sebelum kita akan membeli produk skin care, kita diberikan sampel untuk memastikan bahwa produk tiu cocok yang kita butuhkan sebelum kita melakukan pembelian. 
Lumayan loh sampelnya bisa kita pakai 1 sampai 2 kali...
Yang terpenting pesan dari kiehl's adalah " Kami sangat senang melayani Anda " .


Jadi setelah kita selesai bermain dan tidak lupa mengumpulkan cap di setiap permainan , kita bisa mendapatkan sampel produk Kiehl's lagi secara gratis , dengan cara menukarkan dan menunjukkan di tempat counter yang sediakan. 



Seruuu banget, dan pengalaman ini tak akan terlupakan karena kita bisa mengetahui masalah kulit beserta soluisnya , dan yang paling seru kita bisa sambil bermain dengan di arena permainan yang sudah disediakan oleh pihak Kiehl's.

Sekian Review Event Kiehl's Nature's Playground di Main Atrium Grand Indonesia tgl 27 Agustus - 2 September 2018. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kamu yang membacanya :).

Jangan lupa mampir ke akun social ku yang lainnya yah :)


Instagram : @yossisibarani10
Facebook : Yossi Sepriani Lydia Sibarani
Youtube : Yossi Lydia Sibarani